Beranda Persalinan Boleh Gak Sih Pakai Obat Jerawat Saat Menyusui ?

Boleh Gak Sih Pakai Obat Jerawat Saat Menyusui ?

Jerawat saat hamil menjadi salah satu masalah umum yang dirasakan oleh Ibu Hamil. Wajar saja, karena kondisi ini memang bisa terjadi lantaran perubahan hormon. Sayangnya, jerawat yang membandel seringkali menetap setelah melahirkan. Lalu bolehkah menggunakan obat jerawat saat menyusui ?

Bisakah obat masuk ke ASI?

Obat-obatan yang Bunda pakai/minum ternyata dapat masuk ke ASI, obat masuk ke ASI melalui sirkulasi darah. Jumlah obat yang akan diekskresikan dalam ASI biasanya tidak lebih dari 1-2% dari jumlah obat yang dikonsumsi Bunda.?

Artinya jika Bunda harus minum obat sebaiknya pilih waktu minum obat setelah menyusui si kecil. Diharapkan jumlah obat yang masuk ke ASI akan lebih sedikit.?

Lalu bagaimana dengan obat jerawat??

Sebenarnya beberapa obat memiliki golongan tersendiri dan keamanan masing-masing, artinya ada obat yang tidak boleh sama sekali digunakan saat hamil, dan menyusui. Namun ada pula obat yang aman dan boleh digunakan saat hamil dan menyusui

Obat jerawat jenis clindamycin

Beberapa jenis obat jerawat dapat ditemui di beberapa resep dokter atau bahkan diberikan di apotik saat kita meminta obat jerawat. Kali ini kita coba bahas mengenai obat jerawat clindamycin. Nah obat jerawat clindamycin merupakan antibiotik nih Bunda, bila digunakan untuk jerawat biasanya digunakan untuk jerawat yang disebabkan oleh bakteri. Jenis ini aman digunakan untuk Ibu hamil dan menyusui. Namun karena ini merupakan antibiotik Bunda tetap harus mengkonsultasikannya pada dokter kulit terlebih dahulu.?

Obat jerawat jenis tretinoin?

Sementara tretinoin adalah obat jerawat yang bekerja dengan membuat lapisan kulit mengelupas sehingga membuka pori-pori kulit yang tersumbat. Obat ini setingkat lebih berbahaya ketimbang clindamycin bagi ibu hamil. Sementara bagi ibu menyusui, sebagian sumber menyatakan bahwa masih belum diketahui apakah dapat menyerap ke dalam ASI, dan sebagian lagi menyatakan bahwa cukup aman.

Karena pendapat yang tidak sama sebaiknya Bunda tidak menggunakan jenis obat ini ya, kecuali jika Bunda telah memeriksakan terlebih dahulu ke dokter kulit dan mengetahui jika Bunda sedang menyusui. Biasanya jenis obat ini terkandung di salah satu obat bermerek mediklin Tr.?

Obat salep jerawat yang aman untuk Ibu menyusui

Nah selain obat minum, obat jerawat juga terdapat dalam bentuk salep, dimana Bunda hanya mengoleskan saja di area jerawat, beberapa jenis obat salep jerawat ada yang aman digunakan saat menyusui seperti benzoil peroksida. Obat jerawat topikal benzoil peroksida adalah cara aman untuk membunuh bakteri pada kulit Ibu menyusui. Selain itu asam salisilat (SA) juga dapat digunakan untuk mengobati jerawat, dan sangat aman digunakan selama menyusui.

Selain itu, asam azelaic, asam glikolat, asam laktat dan vitamin C juga aman digunakan selama menyusui. Jenis topikal yang tidak aman dan tidak diperbolehkan diantaranya Retin-A (tretinoin), tazarotene, dan adapalene,jenis ini tidak baik untuk Ibu Menyusui dan Ibu hamil.

Meskipun beberapa obat minum (oral) dan salep (topikal) aman digunakan saat menyusui sebaiknya Bunda tetap berkonsultasi ke dokter agar tidak ada hal berbahaya untuk si kecil.